Dilansir dari Famitsu, 2 hari pertama penjualan Dragon Quest XI: Echoes of an Elusive Age pada tanggal 29 dan 30 Juli 2017, menembus angka 2 Juta Keping dengan total penjualan mencapai 2.080.806. Dengan rincian, 1.130.468 keping untuk versi 3DS dan 950.338 keping untuk versi PlayStation 4.
Perlu diketahui bahwa penjualan tersebut termasuk penualan standalone game di “Dragon Quest XI Double Pack Hero’s Sword Box", “New Nintendo 2DS LL Dragon Quest Liquid Metal Slime Edition", dan “PlayStation 4 Dragon Quest Loto Edition”. Penjualan tersebut tidak termasuk penjualan Digital, murni penjualan fisik.
Dirilisnya Dragon Quest XI: Echoes of an Elusive Age sepertinya membawa dampak juga terhadap penjualan konsol 3DS dan PS4. Menurut laporan, 3DS terjual 126.760 unit meningkat 28.831 dari penjualan minggu sebelumnya. Sedangkan, PlayStation 4 terjual 93.954 unit meningkat 27.530 dari penjualan minggu sebelumnya.
Seperti yang sudah diketahui, Dragon Quest XI: Echoes of an Elusive Age diluncurkan di Jepang pada tanggal 29 Juli 2017. Square Enix sudah merencanakan port ke konsol Switch namun belum ada informasi lebih lanjut mengenai tanggal perilisannya. Dragon Quest XI: Echoes of an Elusive Age juga akan hadir di luar Jepang pada tahun 2018 namun belum ada informasi mendetail akan dirilis dalam platform apa saja.
EmoticonEmoticon